Projabar.id,INDRAMAYU – Warga Desa Rambatan Kulon, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu, berhasil menanam sayuran dengan sistem hidroponik organik.
Dari pantauan, awak media Projabar.id, pada hari kamis (16/1/2025), Ady Sutady, warga Desa Rambatan Kulon, berhasil menanam sayuran dengan sistem tanam Hidroponik.
“Tanam, dengan sistem hidroponik ini pertama bisa panen yang sangat singkat dan hasil yang maksimal” terangnya.
Menurutnya, sistem tanam dengan hidroponik ini dinilai lebih sehat karena bebas dari penggunaan pestisida kimia.
Selain sehat, tanam dengan sistem Hidroponik juga sangat ramah lingkungan karena dalam penggunaan air secara berkala, dan bisa mengurangi limbah pertanian yang tidak terpakai.
Lebih lanjut, dirinya tengah mengembangkan, menanam sayuran Selada Air, yang ia tanam melalui media hidroponik. jenis selada yang ia tanam adalah selada caipira.
Kemudian, untuk panen biasanya, kurang lebih sekitar 15 hari hingga 45 hari, Setiap sayuran hidroponik yang ia tanam.
“Alhamdulillah, untuk hasil panenya sudah ada langgananya dan sasaranya biasanya swalayan dan perorangan” ungkapnya.
Keberhasilan Ady Sutady dalam mengembangkan sayuran hidroponik ini menjadi inspirasi bagi warga sekitar dan menunjukkan potensi besar dari metode pertanian modern yang ramah lingkungan.
Tinggalkan Balasan